twitter
rss

1. Jenis dan nama alat musik dari Papua - Tifa


Tifa adalah nama alat musik tradisional dari Indonesia Timur khususnya Maluku dan Papua. Alat musik tradisional yang satu ini terbuat dari kayu yang dilubangi tengahnya serta salah satu ujungnya ditutup dengan menggunakan kulit binatang. Kulit binatang yang digunakan untuk membuat tifa biasanya adalah kulit rusa. Cara memainkan tifa hampir sama dengan kendang, yaitu dengan cara dipukul. 

Tifa terdiri dari beberapa macam yaitu  Tifa JekirTifa DasarTifa PotongTifa Jekir Potong danTifa Bas.

Alat musik tifa dipergunakan untuk mengiringi tarian perang seperti Tari Gatsi dari suku Asmat 


2. Jenis dan nama alat musik dari Papua - Triton

Triton merupakan alat musik tradisional dari Papua yang terbuat dari kulit kerang. Triton dimainkan dengan cara ditiup. Alat musik ini terdapat di seluruh pantai, terutama di daerah Biak, Yapen, Waropen, Nabire, Wondama, serta kepulauan Raja Amat. Pada awalnya, alat musik triton hanya digunakan untuk sarana komunikasi atau sebagai alat panggil/ pemberi tanda. Selanjutnya, triton juga digunakan sebagai sarana hiburan dan alat musik tradisional.



3. Jenis dan nama alat musik dari Papua - Pikon

Alat musik Pikon merupakan alat musik tradisional yang terbuat dari tanaman sejenis bambu. Alat musik ini dibunyikan dengan cara ditiup. Pikon berasal dari bahasa Baliem yaitu dari kata Pikonane yang berarti alat musik bunyi. Pikon yang ditiup sambil menarik talinya ini hanya akan mengeluarkan nada-nada dasar, berupa do, mi dan sol.



Sumber http://serba-tradisional.blogspot.com/2014/11/jenis-dan-nama-alat-musik-dari-papua.html

1 komentar:

  1. Kesenian Tradisional Indonesia memang perlu kita jaga agar tidak punah dari Bumi Pertiwi ini. Teruslah berkarya Teman.. :D

Posting Komentar